Kamis, 04 Oktober 2012

Fira Rahmadiyanti


Hai pembaca blog sekalian!! Sudah begitu lama aku tidak mengenalkan kalian dengan teman – teman baru. Pasti kalian sudah penasaran dengan banyaknya foto – foto yang ku upload tetapi tanpa deskripsi apapun. Iya kan??

Nah untuk foto ini, aku akan mengenalkan kalian dengan teman satu kelompok Skill Lab ku yang pertama. Yaitu Fira Rahmadiyanti. Kalian bisa memanggilnya Fira.

Fira ini adalah seorang gadis asal Surabaya. Ia lahir di Surabaya tanggal 2 September 1993. Fira tinggal di Jalan Leo No. 14. Dan Fira merupakan salah satu lulusan dari SMAN 16 Surabaya.
Fira memang bercita – cita menjadi seorang dokter gigi. Karena itu, Fira memilih Fakultas Kedokteran Gigi Unair dan mengambil jurusan S1 Pendidikan Dokter Gigi, untuk dia bisa mengejar cita – citanya. Dengan motto hidup ‘Prepare for the worst, hope for the best’, Fira ingin menjadi seorang dokter gigi yang bisa diandalkan dalam segala situasi. Dengan mempersiapkan segala kemungkinan – kemungkinan terburuk yang bisa terjadi dan bisa memberikan penanganan yang baik.

Nah, Fira ini adalah salah satu anggota kelompok Skill Lab ku. Dia merupakan seorang yang sangat antusias dalam belajar loh. Kami saling membangun dalam kelompok agar kami bisa mengerti bersama.

Pemilik blog www.xenograft-alveolar2012.blogspot.com ini mempunyai hobi untuk menonton dvd. Pada kelompok PPKMB Fakultas kemarin, Fira masuk dalam kelompok Konservasi 2. Menurutnya, PPKMB 2012 ini merupakan salah satu kegiatan yang memberikan banyak pengalaman serta pelajaran. Fira juga ingin mengucapkan terimakasih kepada kakak – kakak panitia PPKMB serta seluruh warga FKG Unair atas penyambutannya kepada kami mahasiswa baru FKG Unair 2012.

Nah pembaca blog sekalian, inilah sekilas tentang teman skill lab baruku. Semangat dalam mengenal teman baru ya pembaca. ^^v

Tidak ada komentar:

Posting Komentar